Monday, May 14, 2012

Pempek Palembang

Bikin pempek emang capek.. tapi worthed banget sesudahnya. Bisa disimpan di freezer juga untuk persediaan kalo males masak hehehehe....

Bahan adonan dasar pempek:

500gr daging ikan tenggiri
250gr tepung sagu atau tepung tapioka
100ml air es
1 sdm garam


Saus:

350gr gula merah
50gr gula pasir
1 liter air
4 sdm cuka
6 siung bawang putih dihaluskan
5 cabai rawit dihaluskan (bisa ditambah atau dikurangi sesuai selera)
5 cabai merah dihaluskan
1 sdt garam


Pelengkap:

Soun, Mie basah, mentimun yang sudah dipotong tipis-tipis, ebi kering yang dihaluskan


Cara Membuat:

  1. Campur daging ikan tenggiri dengan air es, aduk sampai rata dan halus.
  2. Masukkan tepung sagu dan garam sedikit demi sedikit, uleni adonan sampai rata sehingga bisa dipulung. Jika adonan kurang kental, tambahkan tepung sagu sampai adonan bisa dipulung.
  3. Bentuk adonan sesuai selera, lakukan sampai habis.
  4. Rebus dalam air mendidih sampai adonan mengapung. Tiriskan.
  5. Goreng adonan sampai agak kuning, angkat lalu potong-potong sesuai selera.
  6. Saus: campur gula merah, gula pasir dan air. Rebus hingga gula larut dan mendidih. Saring lalu campurkan dengan bawang putih, cabai rawit dan cabai merah. Angkat kembali dan dingikan baru tuangkan cuka. Aduk rata.
  7. Cara penyajian: letakkan soun, mie, potongan mentimun dan pempek di dalam mangkuk, tuang saus. Sajikan.

No comments: